elibrary.id

Gerakan Indonesia Cerdas Literasi

ki hajar dewantara bersama para tokoh pergerakan lainnya
Ki Hajar Dewantara: Diasingkan ke Belanda karena Tulisannya

Ki Hajar Dewantara: Diasingkan ke Belanda karena Tulisannya

Ki Hajar Dewantara dikenal sebagai aktivis sekaligus jurnalis pergerakan nasional yang pemberani.

Ia menjadi wartawan di beberapa surat kabar seperti Sedyotomo, Midden Java, De Express, Oetoesan Hindia, Kaoem Moeda, Tjahaja Timoer, dan Poesara.

Sementara itu, ia sempat bergabung dengan Boedi Oetomo (BO) di Batavia (Jakarta) pada 20 Mei 1908.

Tapi beliau kemudian keluar dan mendirikan Indische Partij (IP) bersama Cipto Mangunkusumo serta Ernest Douwes Dekker atau Tiga Serangkai pada 25 Desember 1912.

Melalui tulisan-tulisannya, beliau menyampaikan kritik terkait pendidikan di Indonesia yang kala itu hanya boleh dinikmati oleh para keturunan Belanda dan orang kaya saja.

Dikutip dari buku Ki Hajar Dewantara dan Taman Siswa dalam Sejarah Indonesia Modern (1986) karya Abdurrachman Surjomihardjo, Tiga Serangkai diasingkan ke Belanda sejak 1913 karena tulisannya yang dianggap menghina pemerintah. ***

ki hajar dewantara bersama para tokoh pergerakan lainnya
Ki Hajar Dewantara mendirikan Indische Partij (IP) bersama Cipto Mangunkusumo serta Ernest Douwes Dekker atau Tiga Serangkai pada 25 Desember 1912. 

Sumber dan Kontributor

  • Olah konten: elibrary.id
  • Foto: http://p4tk-pknips.blogspot.com/2018/03/tokoh-tiga-serangkai-douwes-dekker.html
  • Sumber: https://www.suarasurabaya.net/kelanakota/2021/ki-hajar-dewantara-dan-sejarah-hari-pendidikan-nasional
Pengunjung: 0 Hari Ini: 0

Pencarian

Bagikan Info

Facebook
WhatsApp
Pinterest
Twitter
Telegram
LinkedIn

Bahasan Terpopuler

Informasi Lainnya

Jelajah E-Library

error: Content is protected !!

Permintaan Ditolak

Akses ditolak karena tautan yang dituju tidak tersedia. Terima kasih.